MODEL
- MODEL KOMUNIKASI
Pengertian Model
Model adalah
representasi simbolik dari suatu benda, proses, sistem, atau gagasan. Model
dapat berbentuk gambar-gambar grafis, verbal, atau matematikal. Perbedaan pokok
antara teori dan model adalah: teori merupakan penjelasan, sementara model
hanya merupakan representasi. Yang dimaksud model komunikasi adalah gambaran
yang sederhana dari proses komunikasi yang memperlihatkan kaitan antara satu
komponen komunikasi dengan komponen lainnya. Secara umum, model-model komunikasi
dapat dibagi dalam lima kelompok. Kelompok pertama, disebut sebagai model-model
dasar. Kelompok kedua menyangkut pengaruh personal, penyebaran dan dampak
komunikasi masa terhadap perorangan. Kelompok ketiga meliputi model-model
tentang efek komunikasi massa terhadap kebudayaan dan masyarakat. Kelompok
keempat berisikan model-model yang memusatkan perhatian pada khalayak. Kelompok
kelima mencakup model-model komunikasi tentang sistem, produksi, seleksi dan
alur media massa.
Fungsi Model
Fungsi model ada tiga
(3) yaitu :
1.
Melukiskan proses komunikasi.
2.
Menunjukkan hubungan visual.
3.
Membantu dalam menemukan dan memperbaiki kemacetan komunikasi.
Model S-R
Model
ini adalah model komunikasi paling dasar. Model ini dipengaruhi oleh disiplin
psikologi, khususnya yang beraliran bihavioristik. Komunikasi dianggap
sebagainsuatu proses aksi-reaksi yang sangat sederhana. Ketika saya tersenyum
pada Anda dan Anda membalas senyiman saya, itulah model S-R. Model ini
mengasumsikan bahwa kata-kata verbal (lisan-tulisan), isyarat-isyarat non
verbal, gambar-gambar, dan tindakan-tindakaj tertentu akan merangsang orang
lain untuk memberikan respon dengan cara tertentu. Model ini mengabaikan adanya
faktor manusia seperti sistem internal individu. Singkatnya model ini
menganggap bahwa komunikasi itu bersifat statis.
Manusia selalu karena adanya
stimulus atau rangsangan dari luar, bukan berdasarkan kehendak, keinginan atau
kemauan bebasnya. Oleh karena itu, model ini kurang tepat kalau diterapkan pada
proses komunikasi manusia.
Model Arisroteles
Aristoteles
adalah filosof Yunani, tokoh paling dini yang mengkaji komunikasi, yang intinya
adalah persuasi Model Aristoteles adalah model yang paling klasik atau
disebutbjuga model retoris. Oleh karena itu, model ini merupakan penggambaran
dari komunikasi retoris, konu8mikasi publik atau pidato. Aristoteles adalah
orang pertama yang merumuskan model komunikasi verbal pertama. Proses
komunikasi terjadi ketika ada seorang pembicara berbicara kepada orang lain
atau khalayak lain dala rangka merubah sikap mereka.
Aristoteles mengemukakan tiga unsur
yang harus ada dalam proses komunikasi :
- Pembicara (speaker)
- Pesan (message)
- Pendengar (listener)
Menurut Aristoteles, persuasi dapat
dicapai oleh :
- Siapa Anda (etos-kepercayaan anda)
- Apa argumen Anda (Logos-logika dalam pendapat Anda)
- Dengan memainkan emosi khalayak (pathos-emosi khalayak)
Salah satu kelemahan model ini
adalah bahwa proses komunikasi dipandang sebagai suatu yang statis dan tidak
mempedulikan saluran, umpan balik, efek, dan kendala-kendala. Disanping itu,
model ini juga berfokus pada komunikasi yang disengaja (komunikator mempunyai
keinginan secara sadar untuk merubah sikap orang lain).
Model Laswell
Model
ini merupakan sebuah pandangan umum tentang komunikasi yang dikembangkan dari
batasan ilmu polotik.
Who say what in which channel to
whom with what effect ?
Laswell mengemukakan tiga fungsi
komunikasi, yaitu :
- Pengawasan lingkungan,
- Korelasi berbagai bagian terpisah dalam masyarakat yang merespon lingkungan.
- Transmisi warisan sosial.
Model ini merupakan versi verbal
dari model Shannon dan Weaver. Model ini melihat komunikasi sebagai transmisi
pesan : Model ini mengungkapkan isu “efek” dan bukannya “makna”. Efek secara
tak langsung menunjukkan adanya perubahan yang bisa diukur dan diamati pada
penerima yang disebabkan unsur-unsur yang bisa diidentifikasi dalam prosesnya.
Model ini lebih sesuai diterapkan pada kajian komunikasi massa.
Model Shannon dan Weaver
Model ini terdiri dari lima elemen :
a) Information Source
adalah yang memproduksi pesan.
b) Transmitter yang
menyandikan pesan dalam bentuk sinyal.
c) Channel adalah
saluran pesan.
d) Receiver adalah
pihak yang menguraikan atau mengkonstruksikan pesan dari sinyal.
e) Destination adalah
dimana pesan sampai.
Suatu konsep penting dalam model ini
adalah gangguan (noise), yakni setiap rangsangan tambahan dan tidak
dikehendaki yang dapat mengganggu kecermatan pesan yang disampaikan.
Konsep-konsep lain yang merupakan andil Shannon dan Weaber adalah entropi dan
redudansi. Model ini diterapkan pada konteks-konteks komunikasi lainnya seperti
komunikasi antarpribadi, komunikasi publik atau komunikasi massa. Sayangnya,
model ini juga memberikan gambaran yang parsial mengenai proses komunikasi.
Pengertian dan Unsur- Unsur Komunikasi
Istilah komunikasi berasal dari kata Latin Communicare atau Communis yang berarti sama atau menjadikan milik bersama. Kalau kita berkomunikasi dengan orang lain, berarti kita berusaha agar apa yang disampaikan kepada orang lain tersebut menjadi miliknya.Beberapa definisi komunikasi adalah:
1. Komunikasi adalah kegiatan pengoperan lambang yang mengandung arti/makna yang perlu dipahami bersama oleh pihak yang terlibat dalam kegiatan komunikasi (Astrid).
2. Komunikasi adalah kegiatan perilaku atau kegiatan penyampaian pesan atau informasi tentang pikiran atau perasaan (Roben.J.G).
3. Komunikasi adalah sebagai pemindahan informasi dan pengertian dari satu orang ke orang lain (Davis, 1981).
4. Komunikasi adalah berusaha untuk mengadakan persamaan dengan orang lain (Schram,W)
5. Komunikasi adalah penyampaian dan memahami pesan dari satu orang kepada orang lain, komunikasi merupakan proses sosial (Modul PRT, Lembaga Administrasi).
TUJUAN KOMUNIKASI
Hewitt (1981), menjabarkan tujuan penggunaan proses komunikasi secara spesifik sebagai berikut:
1. Mempelajari atau mengajarkan sesuatu
2. Mempengaruhi perilaku seseorang
3. Mengungkapkan perasaan
4. Menjelaskan perilaku sendiri atau perilaku orang lain
5. Berhubungan dengan orang lain
6. Menyelesaian sebuah masalah
7. Mencapai sebuah tujuan
8. Menurunkan ketegangan dan menyelesaian konflik
9. Menstimulasi minat pada diri sendiri atau orng lain
Unsur-Unsur Komunikasi
1. Sumber
2. Komunikator
3. Pesan
4. Channel/ Saluran
5. Komunikasi
6. Efek
7. Faktor- faktor yang diperhatikan dalam proses komunikasi
1. Sumber
Sumber adalah dasar yang digunakan dalam penyampaian pesan dan digunakan dalam rangka memperkuat pesan itu sendiri. Sumber dapat berupa orang, lembaga, buku, dokumen dan sejenisnya.
2. Komunikator
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan, yaitu:
- Penampilan
Khusus dalam komunikasi tatap muka atau yang menggunakan media pandang dengan audio visual, seorang komunikator harus menyesuaikan diri dengan lingkungan dan komunikan. Penampilan ini sesuai dengan tata krama dengan memperhatikan keadaan, waktu dan tempat.
- Penguasaan masalah
Seseorang yang tampil atau ditampilkan sebagai komunikator haruslah betul- betul menguasai masalahnya. Apabila tidak, maka setelah proses komunikasi berlangsung akan menimbulkan ketidakpercayaan terhadap komunikator dan akhirnya terhadap pesan itu sendiri yang akan menghambat terhadap efektivitas komunikasi.
-Penguasaan bahasa
Komunikator harus menguasai bahasa dengan baik. Bahasa ini adalah bahasa yang digunakan dan dapat dipahami oleh komunikan. Penguasaan bahasa akan sangat membantu menjelaskan pesan- pesan apa yang ingin kita sampaikan kepada audience.
3. Pesan
Pesan adalah keseluruhan dari apa yang disampaikan oleh komunikator. Pesan ini mempunyai inti pesan yang sebenarnya menjadi pengarah di dalam usaha mencoba mengubah sikap dan tingkah laku komunikan. Pesan dapat secara panjang lebar mengupas berbagai segi, namun inti pesan dari komunikasi akan selalu mengarah kepada tujuan akhir komunikasi itu.
4. Channel/ Saluran
Channel adalah saluran penyampaian pesan, biasa juga disebut dengan media. Media komunikasi dapat dikategorikan dalam dua bagian, yaitu media umum dan media massa. Media umum adalah media yang dapat digunakan oleh segala bentuk komunikasi, contohnya radio dan sebagainya. Media massa adalah media yang digunakan untuk komunikasi massa, misalnya televisi.
5. Komunikasi
Komunikasi dapat digolongkan menjadi 3 jenis, yaitu
1) personal
2) kelompok, dan
3) massa
Dari segi sasarannya, komunikasi ditujukan atau diarahkan kedalam komunikasi personal, komunikasi kelompok dan komunikasi massa.
6. Efek
Efek adalah hasil akhir dari suatu komunikasi, yaitu sikap dan tingkah laku orang, sesuai atau tidak sesuai dengan yang kita inginkan. Apabila sikap dan tingkah laku orang lain itu sesuai, maka komunikasi berhasil.
7. Faktor- faktor yang diperhatikan dalam proses komunikasi
1)Empat tahap proses komunikasi menurut Cutlip dan Center, yaitu:
- pengumpulan fakta
- Perencanaan
- Komunikasi
- Evaluasi
2)Prosedur mencapai effect yang dikehendaki menurut Wilbur Schraam, yaitu:
- Attention (perhatian)
- Interest (Kepentingan)
- Desire (Keinginan)
- Decision (Keputusan)
- Action (Tindakan)
HAMBATAN-HAMBATAN
DALAM KOMUNIKASI
Dalam proses organisasi
tidaklah selalu mulus, tentunya akan banyak terjadi hambatan-hambatan pada
perjalanananya. Hambatan yang sering muncul adalah hambatan komunikasi, karena
komunikasi adalah
kunci utama dalam
kesuksesan organisasi mengingat banyaknya orang yang terlibat didalammnya.
Hambatan tersebut tentunya bukan menjadi suatu pengganjal dalam organisasi
karena semua hambatan pastinya dapat diselesaikan dengan baik dan tepat.
Berikut ini adalah macam-macam hambatan dalam organisasi yaitu :
Hambatan dari Proses
Komunikasi yaitu hambatan yang timbul dari ketidak jelasan informasi yang akan
disampaikan.
Hambatan Fisik yaitu
hambatan yang terjadi akibat ada gangguan cuaca, gangguan sinyal, dsb
Hambatan Semantik yaitu
hambatan yang terjadi akibat pemahaman yang sedikit mengenai bahasa dan
istilah-istilah asing yang digunakan dalam informasi atau pesan
Hambatan Psikologis
yaitu hambatan yang berasal dari gangguan kondisi kejiwaaan dari si pengirim pesan
atau penerima pesan sengingga mengakibatkan informasi tersebut mengalami
perubahan
Hambatan Manusiawi
yaitu hambatan yang terjadi akibat tingkat emosi manusia yang tidak menentu
dalam menyikapi informasi atau pesan
Hambatan Organisasional
yaitu tingkat hirarkhi, wewenang manajerial dan spesialisasi yaitu hambatan
yang timbul akibat komunikasi dengan atasan atau bawahan mengalami kendala
seperti tingkat pemahaman terhadap suatu informasi yang berbeda yang
mengakibatkan sebuah hambatan.
Hambatan-hambatan Antar
Pribadi yaitu hambatan yang timbul antar pribadi didalam sebuah organisasi,
biasanya hambatan ini muncul karena adanya salah paham antar pribadi yang
menyangkut masalah tugas dan wewenang dari orang yang ada dalam organisasi.
Dari berbagai hambatan
tersebut diatas dapat disimpulkan bahwa proses komunikasi itu tidak mudah dan
memerlukan jalan yang sangat panjang untuk mencapai suatu tujuan tertentu dalam
organisasi dan dalam aktivitas lainnya.Tetapi hambatan tersebut bukanlah
menjadi satu-satunya penghambat dalam organisasi. Untuk memecahkan masalah
hambatan tersebut diatas berikut ini diurakian cara mengatasi hambatan
komunikasi :
Memberikan umpan balik
atau Feed Back yaitu memberikan kesempatan pada seseorang untuk menyampaikan
informasi dan gagasannya sehingga tercipta komunikasi 2 (dua) arah
Mengenai si penerima
berita yaitu mengenali latar belakang , pendidikan serta kondisi penerima pesan
agar pesan yang disampaikan dapat diterima dengan baik dan mudah dimengerti
oleh si penerima pesan.
Susunlah secara
terperinci apa, dan kapan informasi tersebut harus disampaikan dan kepada siapa
informasi tersebut akan disampaikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar